Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit

Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit - Hallo sahabat Belajar Bisnis Online , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit , kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Motivasi , yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit
link : Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit

Baca juga


Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit

Image result for langit biru

"Kalian mau bisnis tapi tidak punya duit, tidak punya tanah? Jangan takut! Kebanyakan orang lupa bahwa di dunia ini selain ada tanah masih ada juga langit! Tanah banyak yang ngaku-ngaku menjadi pemiliknya. Ada yang ngaku punya 2 hektar, 3 hektar, 5 hentar, 10 hentar dan seterusnya."

"Saudara-saudara, apakah ada orang yang berani ngaku sebagai pemilik langit di dunia ini? Ada yang punya sehektar langit gak? Sejengkal pun ga ada yang berani ngaku. Padahal bumi dan langit diciptakan untuk kita, untuk manusia! Pemilik langit dan bumi menegaskan: "Seandainya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa kepadaKu maka akan Aku limpahkan rizki dari langit dan dari bumi!*" Lalu kenapa kita tidak mencoba berbisnis dengan cara menjadi pebisnis langit? Caranya gimana?

"Kemarin kita bicara soal fondasi bisnis, soal kejujuran. Apakah setelah jujur kita bisa langsung sukses? Terlalu lebay kalo hanya karena jujur orang bisa sukses. Tukang bubur aja gara-gara naik haji langsung masuk sinetron, apalagi kalo "tukang jujur" langsung sukses, pasti masuk layar lebar!"

"Bisnis itu tak semudah yang dibayangkan. Tak seindah yang ada ditulis di buku-buku. Kalo Anda bisnis cuma modal jujur saja, siap-siap ketemu orang yang wajahnya sempurna, tutur katanya lemah lembut, pintar mengucapkan kalimat-kalimat Allah, hati-hati dan siap-siaplah diterkam dia! Orang seperti ini lebih jahat dari penjahat, lebih penipu dari penipu!! Kalo hanya jahat biasa, kalo hanya nipu gak aneh! Dalam bisnis bisa jadi kita nolong orang, yang ditolong malah membunuh kita! Itu realitas bisnis!

"Tapi jangan takut saudara-saudara, hidup ada yang ngatur setiap jengkalnya, setiap detiknya! Segala keruwetan, rintangan, tipu-tipu, semuanya bagian dari proses bisnis yang membuat kita tahan banting, yang membuat kita kuat dan besar! Percayalah itu sekolahan bisnis yang harus ditebus oleh orang-orang yang berani terjun jadi pebisnis, jadi entrepreneur!"

"Tanya semua pebisnis, pasti pernah ditipu, pernah dibohongi, pernah tidak dibayar, dan banyak liku-likunya yang pasti harus dilewati. Tapi justru di situ serunya. Ibarat nonton film kalo ceritanya datar-datar saja kita akan ngantuk. Kalo bisnis tanpa tantangan, tanpa rintangan, pasti itu bisnis kongkalikong. Semua bisnis pasti rumit pada awalnya karena setiap bisnis punya keunikan masing-masing!

"Lalu, bagaimana supaya kita ditipu tapi selamat, dibohongi tapi tidak rugi, dibunuh tapi tidak mati, malah makin berkibar?"

"Saudara-saudara tahu kan yang namanya Sandiaga Uno? Tanya dia, dulunya dia siapa? Dia karyawan yang kena PHK jaman krismon mengobrak-abrik ekonomi. Kenapa dia bisa sesukses itu dalam waktu yang tidak terlalu lama? Dia berbisnis langit saudara-saudara! Saya pernah ngobrol sama dia, dia bilang: "Kalo mau sukses jangan cuma ngetuk pintu langit, gedor pintunya sampai terbuka!" Caranya gimana? Dia milih puasa Daud, sehari puasa, sehari gak puasa. Sanggup gak kalian puasa Daud?"

"Nama saya Dullah, pekerjaan saya sama seperti Pak Sandiaga Uno, berbisnis langit dengan cara menggedor pintu langit! Bedanya, saya menggedor pintu langit yang berbeda, dengan cara berbeda pula! Saya tidak kuat puasa Daud. Saya puasa seperti yang diajarkan nabi saja: Senin-Kamis dan puasa ayamul bidh atau puasa 3 hari tengah bulan.

"Nah, setelah Anda yakin Anda bisa jujur dalam berbisnis, yakin akan ketemu dengan segala macam liku-liku dan rintangan. Pilih bisnis yang menurut Anda menantang. Pilih jenis usaha yang paling Anda sukai. Ini penting, kalau Anda suka, pasti Anda menikmati prosesnya. Di situ akan tumbuh kesadaran Anda untuk bersaing, untuk bekerja keras dan untuk jadi pemenang!"

"Bagaimana biar bisa jadi pemenang? Pertama jangan lupa minta ijin sama ibumu. Ini tidak boleh dilewati! Karena doa ibumu lebih dahsyat dari kekuatan modal berapa pun! Doa ibu jauh lebih sakti dari partner yang kuat sekalipun! Kalo ibumu sudah gak ada, doakan dia setiap habis shalat 5 waktu, shalat tahajud dan shalat dhuha!

"Setelah urusan dengan ibumu beres, tiap malam bangun dan shalat tahajud. Mintalah  kepada Allah Yang Maha Kaya dengan berdoa tapi doanya harus pake strategi. Allah Maha Kaya, Allah Maha Pemberi, kata nabi Muhammad tirulah sifat-sifat Dia! Jangan berdoa minta kaya, berdoalah untuk dijadikan pemberi: "Yaa Allah Yang Maha Pemberi, jadikanlah aku pemberi melalui usaha yang sedang aku bangun, usaha yang sedang aku rintis. Jangan jadikan aku orang kikir yang tidak peduli dengan yatim, orang miskin, dan orang-orang jompo!"

"Saudara-saudara, doa Anda akan menggedor pintu langit. Doa akan mengguncang-guncang langit! Dengan ijin yang memiliki langit, pintu langit akan terbuka untuk Anda dan Anda akan menjadi bagian dari "pemilik" langit. Anda akan diberi kekayaan untuk memberi saudara-saudara kita yang yatim, saudara-saudara kita yang duafa, yang fakir, yang miskin, yang tua, yang jompo dan orang-orang yang tak berdaya.

"Kalau Anda sudah mendapat restu Ibu dan dekat dengan Pemilik Langit sesungguhnya, mulailah menjalankan bisnis di bumi seperti halnya orang lain berbisnis: kerja keras, tahan banting, selalu hati-hati dan penuh perhitungan, dan prinsip-prinsip lainnya yang bisa Anda baca di buku-buku bisnis atau pelajari dari pebisnis lain. Saya hanya mengajarkan yang tidak diajarkan orang lain! Selamat menjadi pebisnis langit!"

*Al Araf:96


Demikianlah Artikel Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit

Sekianlah artikel Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Teori Dullah Menjadi Pebisnis Langit dengan alamat link https://waktunyaberbisnisonline.blogspot.com/2016/05/teori-dullah-menjadi-pebisnis-langit.html